7.28.2011

Kejaksaan Tinggi Papua Diminta Tinjau Kasus Tapol/napol


Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!

long march Kejaksaan Tinggi Papua Diminta Tinjau Kasus Tapol/napol

“Kami minta kasus yang dialami oleh Tapol/napol Papua ditinjau kembali,” kata Ketua Koalisis Rakyat Papua Bersatu untuk Keadilan (KRPBK) Osama Usman Yogoby, kepada ANTARA di Jayapura, Kamis.

Menurutnya, sejumlah kasus yang ditimpakan kepada sejumlah anak-anak Papua tersebut sudah selayaknya mendapat peninjauan ulang oleh Kejaksaan setempat, apa lagi mereka (Tapol/Napol) yang sedang menjalani hukuman tidak mendapatkan sejumlah kemudahan atau fasilitas yang memadai.

“Seperti saudara Linus Hiluka yang berada di lembaga pemasyarakatan Nabire, Ia dan sejumlah teman lainnya tidak diperhatikan dengan baik,” katanya tanpa menjelaskan lebih rinci.

Ketika ditanya apakah permintaan ini berhubungan dengan HUT RI nanti, Yogoby tidak memberikan pendapat tetapi malah menegaskan kepada pihak terkait untuk lebih memperhatikan kebutuhan dan fasilitas di dalam lembaga pemasyarakatan yang dihuni oleh Tapol/Naspol tersebut.

“Yah seharusnya perhatian akan kesehatan mereka lebih ditingkatkan, karena apa yang dialami oleh saudara kami seperti Buhtar Tabuni dan Filep Karma belum memadai,” katanya.

Filep Karma, Buhtar Tabuni dan Linus Hiluka adalah beberapa diantara Tapol/Napol yang masih menjalankan hukuman mereka di sejumlah Lapas yang ada di Papua karena terjerat kasus makar atau subversi. (ANT185/K004)

Editor: B Kunto Wibisono

COPYRIGHT © 2011

Source: AntaraNews.com – Peristiwa

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Kejaksaan Tinggi Papua Diminta Tinjau Kasus Tapol/napol.


jonathan.f 28 Jul, 2011


--
Source: http://arsipberita.com/show/kejaksaan-tinggi-papua-diminta-tinjau-kasus-tapolnapol-277479.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

 

Berita Unik Seputar Dunia. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com