7.15.2011

Rory Hie Cetak Empat di Bawah Par


Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!

rory raharja sk 2011 Rory Hie Cetak Empat di Bawah Par

Turnamen golf internasional Indonesia Open 2011 berlangsung di padang golf Damai Indah Golf-Pantai Indah Kapuk, Jakarta.

Catatan skor Rory pada hari pertama turnamen itu, terpaut tiga pukulan dari pegolf Selandia Baru Michael Hendry yang berada di posisi pimpinan skor sementara dengan catatan 65 pukulan atau tujuh di bawah par.

“Saya mengawali permainan saya dengan baik, dan saya pikir lapangan di sini tidak banyak berubah, dan saya juga cukup diuntungkan dengan waktu istirahat saya,” kata Michael Hendry seusai permainan putaran pertama dari turnamen tersebut.

“Hari ini pukulan drive bola saya cukup terarah dan yang jelas saya bermain bagus,” tambah pegolf yang mencetak tujuh birdie pada permainan putaran pertama, Kamis.

Sementara itu pegolf Indonesia lainnya, juga mampu mencetak pukulan di bawah par, namun masih terpaut jauh dari posisi pimpinan.

Johannes Dermawan pada putaran pertama itu mencatat 69 pukulan atau tiga di bawah par, begitu juga pegolf muda Indonesia Jordan Irawan mencatat skor yang sama dengan seniornya itu, namun berada di posisi ties ke-13.

Indonesia Open 2011 berhadiah total satu juta dolar AS itu berlangsung hingga Minggu (17/7). (A020/Z002/K004)

Editor: B Kunto Wibisono
COPYRIGHT © 2011

Source: AntaraNews.com – Olahraga

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Rory Hie Cetak Empat di Bawah Par.


whitefox 15 Jul, 2011


--
Source: http://arsipberita.com/show/rory-hie-cetak-empat-di-bawah-par-267849.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

 

Berita Unik Seputar Dunia. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com