10.19.2011

ArsipBerita.com - update next 9


ArsipBerita.com - update next 9

Link to Arsip Berita Indonesia - Indonesian News Archives

Presiden Lantik 11 Menteri

Posted: 18 Oct 2011 07:22 PM PDT

Rabu, 19 Oktober 2011 09:05 WIB

JAKARTA: Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, Rabu (19/10) pagi di Istana Negara Jakarta melantik menteri dan wakil menteri baru Kabinet Indonesia Bersatu II hasil perubahan yang diumumkan Presiden Selasa (18/10) malam.

Kepala Negara melantik para menteri dan wakil menteri yang baru pada pukul 09.00 WIB.

Presiden melantik Menteri Hukum dan Ham Dr. Amir Syamsuddin,SH, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Ir Azwar Abubakar, Menteri Perdagangan Gita Wirjawan, Menteri BUMN Dahlan Iskan, Menteri Kelautan dan Perikanan Syarif Cicip Sutardjo, Menteri Perumahan Rakyat Djan Faridz dan Menteri Lingkungan Hidup Prof.Dr. Baltazar Kambuaya.

Sementara wajah baru untuk posisi wakil menteri adalah Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan bidang pendidikan Musliar Kasim, Wakil Menteri Pendidikan dan Kebudayaan bidang Kebudayaan Wiendu Nurhayati, Wakil Menteri Hukum dan Ham Prof.Denny Indarayana, Wakil Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Eko Prasodjo, Wakil Menteri ESDM Widjajono Partowidagdo, Wakil Menteri Luar Negeri Wardana.

Selain itu, Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sapta Nirwandar, Wakil Menteri BUMN Mahmudin dan Wakil Menteri Kesehatan Prof.Ali Ghufron serta Wakil Menteri Pertanian Rusman Heriyawan.

Menteri yang bergeser posisi yaitu Jero Wacik yang menjadi Menteri ESDM, EE Mangindaan menjadi Menteri Perhubungan dan Mari Elka Pangestu menjadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif serta Gusti Muhammad Hatta sebagai Menristek.

Sedangkan wakil menteri yang bergeser adalah Bayu Krisnamurthi menjadi Wakil Menteri Perdagangan dan Mahendra Siregar menjadi Wakil Menteri Keuangan.

Letnan Jenderal Marciano Noorman juga akan dilantik menjadi Kepala Badan Intelijen Negara (BIN). (OL-9)

Source: media indonesia

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Presiden Lantik 11 Menteri.


NTT Digoyang Gempa 5 SR

Posted: 18 Oct 2011 07:18 PM PDT

images812724@ NTT Digoyang Gempa 5 SR
intBadan Meteorologi KLimatologi dan Geofisika (BMKG) menginformasikan adanya gempa berkekuatan 5,0 skala Richter (SR) dengan pusatnya di 133 kilometer timur laut Kupang-NTT.

Gempa yang terjadi pukul 07.50 WIB itu berlokasi di 9,89 Lintang Selatan-124,75 Bujur Timur dengan kedalaman 57 kilometer dan tidak berpotensi tsunami.

Pusat gempa juga berada di 173 kilometer barat daya Dili, Timor Leste; 364 kilometer tenggara Ende-NTT; 496 kilometer Tenggara Ruteng-NTT; dan 2.033 kilometer Tenggara Jakarta.(an/ag)

Dibaca 21 X

source: berita8 news

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - NTT Digoyang Gempa 5 SR.


Pocari Sweat hopes to sell 600m bottles this year

Posted: 18 Oct 2011 07:16 PM PDT

Pocari Sweat hopes to sell 600m bottles this year
The Jakarta Post, Jakarta | Wed, 10/19/2011 8:57 AM
A |A |A|

The local subsidiary of Japanese firm Otsuka Pharmaceutical Co., PT Amerta Indah Otsuka, is targeting to boost the local sale of its main product, Pocari Sweat, to 600 million bottles this year.

The figure will represent a 20 percent increase in Pocari sales from last years 500 million bottles, and make Indonesia the largest market for the isotonic beverage after Japan.

Pocari Sweat sales in 2010 reached around 500 million bottles for the 330ml bottle. That is a quite significant increase compared to the mere 190 million bottles five years ago, Amerta Indah Otsuka president director Bando Yoshihiro said in Jakarta on Wednesday.

He added that the increase in sales was attributable to, among other things, Indonesians improved awareness of the need to keep healthy.

Pocari Sweat was first sold in Indonesia in 1997, and was initially offered exclusively at hospitals.

Source: the jakarta post

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Pocari Sweat hopes to sell 600m bottles this year.


Lewat Twitter, Agueron Bantah Ejek Villarreal

Posted: 18 Oct 2011 07:16 PM PDT

 Lewat Twitter, Agueron Bantah Ejek Villarreal

 

Pemain Manchester City Sergio Aguero menjadi pahlawan kemenangan timnya saat menjamu Villarreal di penyisihan Grup A Liga Champions 2011-12. Aguero mencetak gol kemenangan City di menit 90 dan menutup skor menjadi 2-1, Selasa, 18 Oktober 2011 (Rabu dini hari WIB).

Namun, selepas pertandingan di Etihad Stadium itu, Aguero dituding mengejek pemain Villarreal. Tidak disebutkan bagaimana bentuk ejekan tersebut. Tapi itu membuat Aguero merasa perlu segera membantah lewat akun Twitter-nya.

“Saya sebenarnya tidak berniat terlibat dalam kontroversi ini. Tapi saya harus membantah telah mengejek pemain Villarreal,” ujar Aguero di akun Twitter-nya @aguerosergiokun.

“Semua orang bisa membuktikan sikap disiplin dan profesionalisme saya. Saya tidak akan pernah melakukan hal-hal seperti itu,” tambah pemain Argentina yang memiliki 1.069.445 followers di Twitternya itu.

Terlepas dari kontroversi ini, gol Aguero belum berperan besar dalam melambungkan posisi City di klasemen sementara penyisihan Grup A. Kemenangan atas Villarreal masih membuat City berada di peringkat tiga dari empat tim penghuni grup itu.

Aguero dkk hanya mengoleksi empat poin dari tiga pertandingan–sekali menang, sekali imbang, dan sekali sama kuat. City masih kalah bersaing dengan Bayern Munich yang memuncaki klasemen dan Napoli yang berada di peringkat dua.

 

Source: vivanews

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Lewat Twitter, Agueron Bantah Ejek Villarreal.


Bandara Internasional Lombok Dibersihkan

Posted: 18 Oct 2011 07:16 PM PDT

0841507620X310 Bandara Internasional Lombok Dibersihkan KOMPAS/HARYO DAMARDONO Bandara Internasional Lombok mulai dioperasikan, Sabtu (1/10/2011) pagi. Bandara baru ini menggantikan Bandara Selaparang yang mulai ditutup, Jumat (30/9/2011) pukul 18.00 WIT.

LOMBOK TENGAH, KOMPAS.com- Menjelang kedatangan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ke Lombok, Nusa Tenggara Barat, Bandara Internasional Lombok dibersihkan. Masyarakat yang sejak Bandara dibuka pada awal Oktober lalu memenuhi area Bandara, sejak Rabu (19/10/2011) pagi ini tidak ada lagi.

Presiden Yudhoyono dijadwalkan meresmikan Bandara Internasional Lombok, Kamis besok. Baliho bergambar Presiden dan Ibu Ani Yudhoyono saat ini sudah terpasang di halaman bandara.

Saat Kompas dan beberapa rekan akan memasuki area Bandara pada pukul 8.30 pagi ini, tentara yang mengenakan seragam loreng menanyakan tujuan kami. "Mau ke mana? Semuanya ini?" tanya petugas itu, sambil meminta kami menunjukkan tiket penerbangan.

Mobil pengantar calon penumpang tidak bisa berhenti di area menurunkan penumpang. Calon penumpang harus turun sekitar 20 meter sebelumnya dan membawa seluruh tas melalui halaman bandara yang beraspal tanpa atap.

Saat Kompas tiba di Bandara Internasional Lombok, Minggu (16/10) lalu, Bandara disemuti masyarakat. Mereka bagaikan berwisata, mengajak sanak keluarga dan tetangga sekampung, sambil membawa tikar, rantang, dan minuman. Namun, hari ini, masyarakat dikumpulkan di ujung jalan masuk ke area bandara. Tak satu pun yang boleh masuk ke area bandara.

Akhirnya, mereka menunggu di tepi jalan sambil membawa serta rantang, tikar, dan bekal minuman.

Source: kompas regional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Bandara Internasional Lombok Dibersihkan.


Oknum Polisi Bantah Paksa Warga Jilati Mobilnya

Posted: 18 Oct 2011 07:16 PM PDT

0851538620X310 Oknum Polisi Bantah Paksa Warga Jilati Mobilnya DOKUMENTASI BANGKA POS Anggota Provost Polair Babel menunjukkan bagian pintu mobil yang ringsek saat ini diamankan di kantor Polair Babel, Pangkalbalam, Pangkalpinang, Selasa (18/10/2011) kemarin.

BANGKA, KOMPAS.com – Dua anggota Polair Babel Bripda AW dan Briptu HT membantah telah memaksa warga bernama Abdul untuk menjilati mobil mereka. Hal itu terkait, dugaan mobil yang dikemudi Abdul menyerempet mobil yang ditumpangi AW dan HT saat parkir di areal salah satu tempat hiburan malam, Sabtu lalu.

"Waktu itu kita bertanya sama dia (Abdul) dengan maksud supaya dia waktu itu langsung memeriksa bagian badan mobil ditabrak malam itu di halaman parkir cafe," ungkap Briptu HT bersama rekannya Bripda AW , kemarin sore, (Selasa, 18/10/2011) di kantor Polair Babel, kawasan pelabuhan Pangkalbalam, Pangkalpinang.

Bripda AW menceritakan saat kejadian, sekitar pukul 01.00 WIB, dia dan rekannya HT bertanya berulang-kali kepada Abdul yang diduga menyerempet mobil mereka di halaman cafe. Namun, menurut AW, Abdul terkesan menjawab dengan berbelit-belit. AW pun beranggapan Abdul berkilah. "Sempat kita tanya berulang-ulang ke dia, malah ia seperti tidak percaya bahwa mobil yang dibawanya telah menabrak bagian mobil kita yang sedang di parkir halaman cafe," jelas AW.

Diberitakan sebelumnya, gara-gara menyerempet mobil anggota Sat Polair Jebus, empat orang warga harus patungan Rp 4 juta untuk membayar ganti rugi. Tak hanya itu, mereka juga dipaksa menjilati goresan mobil yang diserempet.

Sumber :

logo bangkapos Oknum Polisi Bantah Paksa Warga Jilati Mobilnya

Source: kompas regional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Oknum Polisi Bantah Paksa Warga Jilati Mobilnya.


Populasi Ikan di Jatiluhur Dikurangi

Posted: 18 Oct 2011 07:16 PM PDT

1242394620X310 Populasi Ikan di Jatiluhur Dikurangi Mukhamad Kurniawan/KOMPAS Ikan-ikan di Jatiluhur Mati

PURWAKARTA, KOMPAS.com- Sejumlah pembudidaya ikan keramba jaring apung di Waduk Ir H Djuanda Jatiluhur, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, mengurangi populasi ikan dan kepadatan tebar untuk menghindari kerugian akibat kematian ikan secara massal. Mereka trauma atas kejadian pekan lalu yang mengakibatkan kerugian hingga belasan juta rupiah.

Sudinta, pembudidaya ikan di Desa Cibinong, Kecamatan Jatiluhur, Rabu (19/10/2011), mengaku mengosongkan 10 petak dari total 15 petak keramba jaring apung miliknya. Usaha itu diharapkan menekan risiko kematian ikan karena mutu air rentan turun dalam kondisi cuaca dan volume air waduk yang minim saat ini.

Tinggi muka air Waduk Ir H Djuanda turun lebih dari 9 meter dalam beberapa bulan terakhir, dan kini kurang dari 90 meter di atas permukaan laut (mdpl). Ketinggian muka air kurang dari 3 meter menjelang titik kritis di 87 mdpl.

"Kasus (kematian ikan massal) kemarin membuat sebagian pembudidaya merugi jutaan rupiah, ada juga yang tak mampu membayar utang pakan di kios langganan. Kebanyakan korban adalah pembudidaya kecil dengan modal terbatas," tambah Dedeng, Ketua Kelompok Pengawas Masyarakat Mandiri Jaya di Desa Cibinong, Kecamatan Jatiluhur.

Selain mengosongkan sebagian kolam, lanjut Dedeng, pembudidaya juga mengurangi kepadatan tebar bibit ikan. Mereka khawatir kandungan oksigen terlarut, ketercerahan air, atau serangan virus mendadak terjadi dan mengakibatkan kematian ikan.

Sejumlah pembudidaya menyebutkan, teraduknya endapan dasar air akibat arus kuat dari Sungai Cilalawi pekan lalu mengakibatkan ratusan ton ikan mati. Situasi itu terutama dialami oleh pembudidaya di zona perikanan I di sekitar muara Sungai Cilalawi.

Source: kompas regional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Populasi Ikan di Jatiluhur Dikurangi.


Wanita Gemar Gosip, Pria Saling Ejek

Posted: 18 Oct 2011 07:15 PM PDT

127877 wanita bergosip 300 225 Wanita Gemar Gosip, Pria Saling Ejek

Membicarakan orang lain atau sesuatu bukan sekadar menjadi bumbu dalam kehidupan seorang wanita. Wanita memiliki kebutuhan dasar untuk menyuarakan keprihatinan dan pendapat mereka mengenai orang lain. Bagi wanita, berbagi informasi mengenai seseorang atau sesuatu merupakan metode untuk saling terikat dalam komunitas.

Seperti dilansir dari Daily Mail, wanita memiliki kebutuhan dasar untuk menyuarakan keprihatinan tentang orang lain kepada teman-temannya. Keinginan tersebut berasal dari kebutuhan yang mendalam untuk melindungi komunitas di mana mereka tergabung.

“Kata gosip memiliki makna merendahkan, tapi dengan hal tersebut wanita melayani kode moral pada komunitas mereka,” ujar penulis ‘Duels and Duets’ John L. Locke yang juga seorang pakar linguistik.

Salah satu penelitian terkait fenomena ini mengatakan bahwa wanita lebih cenderung membicarakan pembantu rumah tangga yang buruk, seorang ibu yang buruk, dan wanita penggoda di belakang mereka.

“Hal-hal tersebut adalah ancaman bagi setiap wanita. Karena itu, mereka memiliki alasan tepat untuk membicarakan hal tersebut,” ujarnya.

Locke berpendapat bahwa wanita tidak nyaman membicarakan kejelekan orang lain langsung kepada orang yang bersangkutan. Mereka akan lebih cenderung saling berbagi informasi tersebut dan kerap kali saling menyimpulkan satu sama lain.

“Ketika mereka melakukan hal tersebut, hubungan persahabatan mereka akan semakin kuat,” ia menambahkan.

Namun, ketika temannya membocorkan rahasia ke saingan mereka, hubungan mereka akan berubah menjadi permusuhan.

Berbeda dengan wanita, pria lebih cenderung memperlihatkan ketidaksukaan mereka langsung pada orang yang bersangkutan dengan gurauan atau ejekan jenaka. Hal tersebut akan masuk dalam percakapan sehari-hari.

Perbedaan bergosip antara pria dan wanita juga menunjukkan cara mereka menarik pasangan. Wanita lebih menyukai pria yang berbicara dengan suara rendah karena menunjukkan tingkat testosteron dan ketegasan. Dan pria cenderung memanfaatkan hal tersebut dengan memainkan kata-kata termasuk dengan mengejek temannya untuk mengesankan lawan jenis.

“Kata-kata digunakan dengan cara yang cerdas, sebuah tampilan dari informasi kesehatan biologis yang berhubungan dengan kemampuan mereka mereproduksi.”

Source: vivanews

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Wanita Gemar Gosip, Pria Saling Ejek.


Sophia Latjuba-Michael Niat Cerai Sejak Agustus

Posted: 18 Oct 2011 07:11 PM PDT

Rabu, 19 Oktober 2011 – 08:35 wibRosa Anggreati – Okezone dekq9akOgW Sophia Latjuba Michael Niat Cerai Sejak Agustus Sophia Latjuba (Foto:Yulianto/Sindo)

JAKARTA – Michael Villareal berniat menceraikan Sophia Latjuba. Wacana perceraian itu sudah mereka diskusikan sejak Agustus 2011.

Sekira akhir Agustus, Michael dan Sophia mendiskusikan nasib pernikahan mereka yang hampir berusia tujuh tahun. Namun, di tengah pembicaraan tersebut, Sophia justru berselingkuh. Padahal, menurut Michael, dirinya telah berupaya melakukan banyak hal untuk menyelamatkan biduk rumah tangga mereka.

“We discussed separation in late August and I have done literally everything within my power to mend and save the marriage. I have however recently learned that weeks prior to our discussion of separation Sophie met and began having an affair with a new love,” tulis Michael di akun Twitter miliknya, Selasa (18/10/2011).

saat ini dia tengah menunggu kedatangan mantan istri Indra Lesmana itu ke Los Angeles, Amerika, untuk menyelesaikan proses perceraian. Kehadiran Sophia sangat penting karena semua proses berada di tangannya.

Sophie dan Michael diketahui menikah pada 30 April 2005, di Gereja Anglican All Saints, Jakarta. Dari pernikahannya mereka dikaruniai seorang putri, Manuela. Sebelum akhirnya resmi menikah, mereka bertunangan pada 17 Desember 2004. Saat menikah, Sophia tengah hamil lima bulan.(ang)

Source: Okezone – Celebrity

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Sophia Latjuba-Michael Niat Cerai Sejak Agustus.


Cech Ingin Memulai Clean Sheet

Posted: 18 Oct 2011 07:08 PM PDT

Rabu, 19 Oktober 2011 08:52 WIB

20111019 122248 cec2 Cech Ingin Memulai Clean Sheet

Foto : AP/Lefteris Pitarakis/ip

LONDON: Kiper Chelsea Petr Cech mengaku senang klubnya bisa terus menjaga jarak poin dan peluang bisa menjadi kampiun Liga Primer Inggris musim ini. Namun demikian, ada sesuatu yang cukup mengganggunya.

Hal itu adalah gawangnya yang cukup sering kebobolan di setiap laga. Hanya tiga laga di mana gawangnya tak kemasukan, tapi dua di antaranya berakhir imbang, yaitu kontrak Stoke City di Liga Primer dan melawan Fulham di Piala Liga. Sedangkan melawan Bayer Leverkusen di Liga Champions, Chelsea menang 2-0.


“Akan selalu menyenangkan jika Anda bisa mengakhiri laga dengan tidak kemasukan,” ujar Cech yang dikutip Sky Sports, Selasa (18/10).

“Kami tidak cukup beruntung menjalani laga tanpa clean sheet, tapi kami bermain bagus, tetap mendapatkan tiga angka, dan hal itu menjadi target utama kami.”

“Kami sudah membaik di setiap saat dan saya pikir kami akan kembali ke jalur kami untuk bisa memulai clean sheets.” paparnya. (goal/OL-3)

Source: media indonesia

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Cech Ingin Memulai Clean Sheet.


0 komentar:

Posting Komentar

 

Berita Unik Seputar Dunia. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com