SILVERSTONE (dp) — Carlos Checa (Althea Racing Ducati) berhasil mendominasi kejuaraan WSBK seri ke-9 yang berlangsung hari ini, Minggu (31/7), di Sirkuit Silverstone, Inggris. Pebalap Italia ini mampu memborong podium pertama pada dua race yang dilangsungkan siang dan petang tadi waktu setempat.
Pada race pertama Checa sukses mengungguli dua pebalap Yamaha World Superbike Team Eugene Laverty dan Marco Melandri. Sementara pebalap andalan tuan rumah Leon Haslam (BMW Motorrad Motorsport) hanya mampu menempati finish keempat, di depan John Hopkins (Samsung Crescent Racing).
Pada race pertama ini pebalap cadangan Castrol Honda Worlds Superbike Team Alex Lowes yang menggantikan Jonathan Rae gagal menyelesaikan lomba.
Sebelumnya nasib kurang beruntung juga diterima Fabrizio Lai. Pebalap cadangan pengganti Ruben Xaus (Castrol Honda) ini tak mampu menyelesaikan lomba ketika baru berlangsung 6 lap.Kepada Dapurpacu.com pebalap Italia ini mengaku baru pertama kali merasakan Silverstone.
Checa kembali memperlihatkan kehebatannya pada race kedua yang berlangsung petang. Menggunakan Ducati 1098R, pebalap ini masih menjadi yang terdepan bagi dua andalan Yamaha WSBK, Laverty dan Melandri.
Sementara urutan keempat di race kedua diraih Mark Biaggi (Aprilia Alitalia Racing Team), diikuti rekan satu timnya L. Camier di tempat kelima, dan S. Guintoli (Team Effenbert-Liberty Racing) keenam.
Sedangkan Lowes masih belum mampu menjinakkan lintasan Silverstone pada race kedua. Pebalap ini tak mampu membawa CBR1000RR menyentuh garis finish setelah terhenti di lap ke-11. Namun Lai beruntung karena bisa menyelesaikan lomba kendati dirutan terakhir.
Bagi Checa kemenangan di Silverstone merupakan podium ke-10. Dengan kemenangan itu pula Checa memimpin klasemen sementara dengan343 poin, disusul Biaggi 281, Melandri 272, dan Laverty 208.[dp/GRG/Foto: GRG]
Laporan Langsung Wartawan Dapurpacu.com, Wisnu Guntoro Adi, dari Sirkuit Silverstone, Inggris.
Source: DapurPacu online
Berita Lain:- Checa Torehkan Double Winner Keempatnya
- Checa Rajai WSBK Silverstone 2011, Castrol Honda Kandas
- Sebastian Vettel Merasa Masih Bisa Menang
- GP F1 Hongaria 2011: Jenson Button Juara, Vettel Kedua
- Parade Mobil IIMS 2011 (2)
+ Arsip Berita Indonesia - Checa Rajai WSBK Silverstone 2011, Castrol Honda Tanpa Pebalap Utama.
--
Source: http://arsipberita.com/show/checa-rajai-wsbk-silverstone-2011-castrol-honda-tanpa-pebalap-utama-279613.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com
0 komentar:
Posting Komentar