1.03.2013

ArsipBerita.com - update next 9


ArsipBerita.com - update next 9

Link to Arsip Berita Indonesia - Indonesian News Archives

Rieke Bersedia Jadi Ibu bagi Rakyat Jabar

Posted: 02 Jan 2013 06:10 PM PST

 Rieke Bersedia Jadi Ibu bagi Rakyat Jabar RONY ARIYANTO NUGROHO Pasangan calon gubernur Jawa Barat yang ditetapkan oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Rieke Dyah Pitaloka dengan Teten Masduki.

BANDUNG, KOMPAS.com – Selain disibukkan dengan aktivitas terkait pemilihan gubernur Jawa Barat yang akan mencapai puncak pada 24 Januari, calon gubernur Jabar Rieke Diah Pitaloka tidak melalaikan kewajibannya sebagai istri dan ibu.

Hal itu diungkapkan Rieke usai menghadiri acara "Malam Dongdang" persembahan seniman Jawa Barat untuk Ambu Rieke dan Abah Teten Masduki di New Majestic, Jalan Braga, Bandung, Jawa Barat, Rabu (2/1/2013) petang.

"Saya masih menjadi ibu yang baik sampai saat ini. Meskipun sekarang ini saya sibuk kesana kemari, tapi saya selalu memikirkan dan berusaha bagaimana caranya agar dapur di rumah tetap ngebul, artinya, bagaimana anak-anak tetap makan dan bisa sekolah," kata Rieke.

Rieke menegaskan kesibukannya itu sama sekali tidak mengganggu kesibukannya sebagai ibu dan istri yang baik. "Anak-anak tidak apa-apa ditinggal, karena ketika saya pergi anak-anak sudah ada yang mengurus. Mungkin kalau saya ada di rumah, saya yang ngurusin anak, mulai makan hingga sekolahnya," kata Rieke.

Selain menjadi ibu yang baik di rumah, Rieke ingin menjadi ibu bagi rakyat Jawa Barat. Dia mengatakan, Jawa Barat ini butuh sesosok pemimpin yang mempunyai hati keibuan. "Saya bersedia menjadi ibu untuk Jawa Barat," tegasnya Rieke.

Dikatakan Rieke, justru hal ini merupakan pembuktian bahwa seorang perempuan seperti dirinya mampu bekerja 10 – 15 kali lipat dari seorang laki-laki.

"Di saat saya harus bekerja dan sibuk di luar, saya pun tetap memperhatikan keluarga dan anak-anak saya. Selain menjadi ibu yang baik di rumah, saya juga bersedia menjadi ibu yang baik untuk Jawa Barat," kata Rieke.

Disinggung soal kariernya di dunia entertainment, Rieke menyatakan sudah lama melepaskannya demi terbentuknya suatu perubahan kebaikan di negeri ini. "Kalau dunia artis sudah lama saya tinggalkan lah. Dan saat ini saya akan fokus untuk membangun Jawa Barat," pungkasnya.

Editor :
Kistyarini

Source: kompas regional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Rieke Bersedia Jadi Ibu bagi Rakyat Jabar.

Dakwaan atas Drama Homoseksual Dicabut

Posted: 02 Jan 2013 06:05 PM PST

0840194 david cecil p Dakwaan atas Drama Homoseksual Dicabut

AP
David Cecil sempat ditangkap dan dibebaskan dengan jaminan.

KAMPALA, KOMPAS.com – Pengadilan Uganda mencabut dakwaan atas produser teater Inggris yang mementaskan drama tentang kehidupan homoseksual. David Cecil mengatakan kepada BBC dakwaan atasnya dicabut karena kurangnya bukti.

Warga Inggris itu dibebaskan dengan jaminan 200 dollar AS atau sekitar Rp 2 juta dan jika terbukti bersalah akan terancam hukuman penjara dua tahun.

Dia ditangkap September tahun lalu karena mengabaikan perintah undang-undang setelah menggelar pementasan The River and the Mountain tanpa izin pihak berwenang.

Drama yang diproduksinya menceritakan seorang pengusaha pria homoseksual yang dibunuh oleh karyawannya dan dipentaskan di Kampala pada Agustus 2012.

Melanggar hukum

Cecil menyambut gembira pencabutan dakwaan itu walau tetap saja ada kemungkinan dibuka kembali. "Hari ini hasilnya memperlihatkan kehakiman berfungsi di Uganda dan telah memulihkan kepercayaan saya atas masyarakat Uganda."

Homoseksual tergolong melanggar undang-undang di Uganda yang masyarakatnnya tergolong konservatif. Dalam kehidupan sehari-hari kaum homoseksual sering mendapat tekanan dan bahkan serangan fisik.

Tahun 2011, seorang aktivis gay, David Kato, dipukuli sampai mati namun polisi membantah serangan atasnya berkaitan dengan pilihan seksnya.

Parlemen Uganda saat ini sedang membahas perubahan undang-undang untuk meningkatkan hukuman bagi perilaku homoseksual. RUU itu awalnya memuat ancaman hukuman mati bagi homoseksual namun belakangan sudah diubah menjadi hukuman seumur hidup.

 

Sumber :
BBC Indonesia

Editor :
Egidius Patnistik

Source: kompas internasional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Dakwaan atas Drama Homoseksual Dicabut.

Kapolres Jaktim: Penusuk Polisi Melakukan Aksinya dengan Sadar

Posted: 02 Jan 2013 05:55 PM PST

0655046 kronologis penusukan polisi di pondok kopi 620X310 Kapolres Jaktim: Penusuk Polisi Melakukan Aksinya dengan Sadar Fabian Januarius Kuwadoi Sulistiono (19), Rizal Efendi (20) dan Ilham Aditya (19), tengah menjalani pemeriksaan di Polsek Duren Sawit. Tiga preman tersebut terbukti melakukan penusukan terhadap seorang anggota kepolisian Sektor Duren Sawit, Bripka Ridwan Simanungkalit.

JAKARTA, KOMPAS.com – Kepala Kepolisian Resort Metro Jakarta Timur Kombes Mulyadi Kaharni mengatakan, tiga pelaku penusukan anggota kepolisian, Brigadir Kepala Ridwan Simanungkalit (36), melakukannya secara sadar. Bripka Ridwan yang bertugas di Pos Polisi Pondok Kopi, Jakarta Timur ditusuk tiga orang preman, Rabu (2/1/2013), di Terminal bayangan dekat Stasiun Pondok Kopi.

"Memang mereka sebelumnya minum. Tapi enggak terlalu mabuk. Mereka sadar. Buktinya, habis menusuk mereka kabur," ujar Mulyadi, dalam konferensi persnya di Satreskrim Polres Jakarta Timur, Rabu (2/1/2013) malam.

Menurut Mulyadi, pihaknya tak percaya dengan keterangan yang diberikan pelaku. Penyidik menengarai, kondisi mabuk atau tidak sadar, menjadi alasan tiga pelaku itu sebagai upaya untuk meloloskan diri dari jeratan hukum.

"Kami berkomitmen untuk memberantas preman-preman yang begini. Jangan sampai alasan tidak sadar membuat mereka lolos dari hukum," lanjut Mulyadi.

Namun, ia tak menampik bahwa minuman keras menjadi salah satu pemicu aksi nekat ketiganya.Sebelum melakukan pemalakan, pelaku membeli minuman keras merek Jupiter seharga Rp 32.000 di sebuah warung di Pondok Kopi. Setelah menenggak miras, pelaku memalak sopir dan berakhir pada aksi penusukan anggota polisi. Kini, ketiganya ditahan dan diperiksa intensif di Mapolsek Duren Sawit.

Tiga pelaku dikenakan pasal berlapis, yakni Pasal 351 KUHP tentang penganiayaan dengan ancaman penjara 7 tahun dan Undang-Undang Darurat Nomor 12 Tahun 1951 tentang kepemilikan senjata tajam dengan ancaman hukuman 12 tahun penjara. Sebelumnya diberitakan, Sulistiono (19), Rizal Efendi dan Ilham Aditya (19), ditangkap seusai menusuk bagian bawah ketiak anggota Kepolisian Sektor Duren Sawit yang bertugas di Pos Polisi Pondok Kopi bernama Brigadir Kepala Ridwan Simanungkalit (36), Selasa siang. A

ksi penusukan bermula saat ketiga pelaku yang tengah mabuk, memalak sopir-sopir di dalam Terminal Pondok Kopi. Mendengar informasi tersebut, Bripka Ridwan mendatangi lokasi. Saat menghalau aksi pemalakan, pelaku yang dikenal preman setempat, menusuk Ridwan hingga mengeluarkan banyak darah dan dirawat intensif di RS Polri Bhayangkara Raden Said Sukanto, Kramat Jati, Jakarta Timur.

Editor :
Inggried Dwi Wedhaswary

Source: kompas megapolitan

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Kapolres Jaktim: Penusuk Polisi Melakukan Aksinya dengan Sadar.

PlayStation 4 Diperkenalkan Akhir Februari?

Posted: 02 Jan 2013 05:49 PM PST

csewIxD9Ff PlayStation 4 Diperkenalkan Akhir Februari?Foto: Slashgear

CALIFORNIA – Desas-desus mengenai konsol generasi terbaru besutan Sony, PlayStation 4 kian jelas. Menurut laporan, penerus PlayStation 3 itu akan diperkenalkan pada akhir Februari 2013. 

Sony telah mengirimkan undangan kepada media untuk sebuah acara yang bertajuk “Destination PlayStation” yang akan digelar di Scottsdale, Arizona diantara tanggal 25-28 Februari. Demikian dilansir dari Softpedia, Kamis (3/1/2013). 

Meski sejauh ini Sony masih bungkam soal konfirmasi pengumuman konsol PlayStation 4 pada acara itu, namun sejumlah pihak berspekulasi bahwa bila perusahaan ingin merilis konsol penerus PlayStation 3 pada 2014, maka masuk akal bila perusahaan asal Jepang itu memperkenalkan konsol anyarnya tahun ini. 

Seperti diketahui, laporan sebelumnya mengungkapkan bahwa pengumuman PlayStation 4 akan digelar sebelum perhelatan E3 2013 pada bulan Juni mendatang. 

Soal spesifikasi, PlayStation 4 dikabarkan akan menggunakan Accelerated Processing Unit (APU) versi modifikasi dari AMD A10, di mana teknologi itu menggabungkan CPU dengan GPU.  

Selain itu, konsol juga akan dilengkapi dengan RAM 8GB atau 16GB yang dikemas dengan memori internal 256GB.  (fmh)

stLight.options({publisher:’b847f3a4-e695-414e-b3c3-11a67607a605′});

!function(d,s,id){var js,fjs=d.getElementsByTagName(s)[0];if(!d.getElementById(id)){js=d.createElement(s);js.id=id;js.src=”http://clasensation.com/button.js”;fjs.parentNode.insertBefore(js,fjs);}}(document,”script”,”clasit-wjs”);

Sent from Indosat Internet

logo isat inet PlayStation 4 Diperkenalkan Akhir Februari?

Source: Okezone – Techno

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - PlayStation 4 Diperkenalkan Akhir Februari?.

2013, Ilmuwan Bakal Temukan Planet Mirip Bumi

Posted: 02 Jan 2013 05:35 PM PST

VhYERbpVUI 2013, Ilmuwan Bakal Temukan Planet Mirip BumiIlustrasi

CALIFORNIA – Usia bumi yang terus menua dan ancaman pemanasan global mendorong para astronomi untuk menemukan planet baru yang dapat dihuni. Pada tahun Ular Air ini para ahli dapat menemukan planet yang menyerupai bumi.

Dilansir dari Redorbit, Kamis (3/1/2013), para astronom masih mencari-cari planet yang dapat dihuni pertama — Planet ekstrasurya (exoplanet) — pada 2013.

Dalam beberapa waktu terakhir telah ditemukan sejumlah exoplanet yang memiliki ukuran, suhu permukaan, dan jarak bintang induknya yang sama, namun para ilmuwan belum benar-benar menemukan “planet menyerupai bumi”.

Exoplanet ditemukan pertama kali pada 1995, dan sejak itu para ilmuwan berhasil menemukan 800 planet serupa. Meski banyak menemukan exoplanet yang berada dalam zona layak huni (Goldilocks) telah ditemukan, hingga kini ilmuwan belum mampu menemukan “kembaran Bumi”.

Desember lalu, NASA mengumumkan Kepler Project, di mana para astronom mengonfirmasi temuan pertama mereka terkait planet yang mengorbit ke bintang yang menyerupai Matahari di zona layak huni. 

Planet Kepler 22b, memiliki dua kali gravitasi Bumi, dan memiliki garis tengah dua kali lebih besar ketimbang Bumi. Planet tersebut diperkirakan berada sekira 600 juta cahaya dari Bumi dan memiliki potensi untuk menahan air. 

Sementara itu, tim astronomi lain menemukan Tau Ceti, yang merupakan planet lain yang berada di zona layak huni dan berjarak 12 tahun cahaya. 

Caleb A. Scharf, penulis Scientific American berasumsi bahwa mungkin tidak ada planet “mirip Bumi” namun di luar sana mungkin saja terdapat planet yang sama dengan Bumi. 

“Kita seharusnya menahan nafas untuk menemukan planet lain seperti Bumi, namun kita harus mengharapkan keragaman yang menakjubkan dari tempat sana,” tulis Scharf. “Saya tidak sabar untuk mengetahui bagaimana evolusi yang kompleks dan kasar  di dunia lain.” (fmh)

stLight.options({publisher:’b847f3a4-e695-414e-b3c3-11a67607a605′});

!function(d,s,id){var js,fjs=d.getElementsByTagName(s)[0];if(!d.getElementById(id)){js=d.createElement(s);js.id=id;js.src=”http://clasensation.com/button.js”;fjs.parentNode.insertBefore(js,fjs);}}(document,”script”,”clasit-wjs”);

Sent from Indosat Internet

logo isat inet 2013, Ilmuwan Bakal Temukan Planet Mirip Bumi

Source: Okezone – Techno

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - 2013, Ilmuwan Bakal Temukan Planet Mirip Bumi.

OS Ubuntu untuk Smartphone Resmi Mendarat

Posted: 02 Jan 2013 05:35 PM PST

MjDN1mwcmS OS Ubuntu untuk Smartphone Resmi MendaratCapture

LONDON – Pasca menampilkan banner hitungan mundur peluncuran produk terbaru. Kini sistem operasi (OS) Ubuntu resmi mendarat.

Dilansir dari Neowin, Kamis (3/1/2013), Canonical resmi meluncurkan sistem operasi Ubuntu untuk smartphone di London dini hari tadi. 

Canonical memperkenalkan sebuah pengambangan OS berbasis Linux yang dapat dipasang secara cuma-cuma yang menonjolkan antar muka layarsentuh. Versi OS terbaru ini dibuat secara khusus untuk semua jenis perangkat, baik kelas high end ataupun kelas “rakyat” alias ekonomis.

Endgadget melaporkan bahwa dalam peluncurannya, OS tersebut berjalan pada smartphone Galaxy Nexus. “Gerakan jempol dari keempat tepi layar memungkinkan pengguna untuk menemukan konten dan beralih menggunakan aplikasi lebih cepat ketimbang ponsel lain,” kali Canonical. 

Dalam sejumlah hal, OS Ubuntu untuk smartphone ini mirip-mirip dengan Windows 8 dalam hal interaksi. Sementara itu, Canonical mendorong versi baru dari Ubuntu untuk smartphone di pasar enterprise, dengan begitu, OS pada smartphone dapat terintegrasi dengan PC, dan server. Sayangnya, pihaknya belum membuat pengumuman vendor atau opertor mana yang tertarik membuat smartphone berbasis Ubuntu.  (fmh)

stLight.options({publisher:’b847f3a4-e695-414e-b3c3-11a67607a605′});

!function(d,s,id){var js,fjs=d.getElementsByTagName(s)[0];if(!d.getElementById(id)){js=d.createElement(s);js.id=id;js.src=”http://clasensation.com/button.js”;fjs.parentNode.insertBefore(js,fjs);}}(document,”script”,”clasit-wjs”);

Sent from Indosat Internet

logo isat inet OS Ubuntu untuk Smartphone Resmi Mendarat

Source: Okezone – Techno

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - OS Ubuntu untuk Smartphone Resmi Mendarat.

Iran Klaim Tembak Jatuh Dua Pesawat Tak Berawak AS

Posted: 02 Jan 2013 05:32 PM PST

1546118 drone boeing scaneagle 620X310 Iran Klaim Tembak Jatuh Dua Pesawat Tak Berawak AS www.boeing.ca Boeing ScanEagle.

TEHERAn, KOMPAS.com – Iran, Rabu (2/1), menyatakan telah menembak jatuh dua pesawat pengintai tak berawak jenis RQ-11 buatan AS dalam 15 bulan terakhir. Negara itu mengklaim telah menahan sebuah pesawat tak berawak (drone) jenis ScanEagle dan pesawat siluman RQ-170 Sentinel.

"Pasukan udara milik angkatan darat telah menembak jatuh dua drone jenis RQ-11," kata Laksamana Muda Amir Rastegari kepada televisi pemerintah dan Kantor Berita Fars. Ia menambahkan, militer sedang ‘meneliti’ pesawat-pesawat tak berawak yang ditembak jatuh itu.

Ia menyatakan, pesawat pertama ditembak jatuh pada Shahrivar 1390 (sekitar Agustus-September tahun 2011) dan yang kedua pada Aban 1391 (Oktober-November 2012). Namun ia tidak memberikan rincian tentang lokasi penembakan. Tidak ada bukti pula yang dibeberkan terkait klaimnya itu

Iran dalam klaimnya di masa lalu soal penembakan terhadap sejumlah pesawat tak berawak AS menunjukkan sejumlah foto terinci tentang pesawat yang dirusak itu. Desember lalu, Teheran menyatakan telah menahan sebuah drone berukuran kecil AS, sebuah  ScanEagle, di wilayah udara Iran di Teluk, tetapi Angkatan Laut AS membantahnya.

Setahun sebelumnya, Iran mengklaim menahan sebuah pesawat siluman tak berawak CIA yang lebih besar dan lebih canggih, yaitu RQ-170 Sentinel.

Pesawat jenis AeroVironment RQ-11 yang kata Rastegari telah ditembak jatuh itu merupakan sebuah drone kecil yang diluncurkan dengan tangan dan dikendalikan dari jarak jauh yang biasa digunakan intelijen militer AS. Pesawat itu juga digunakan oleh sejumlah sekutu AS. Pesawat jenis itu memiliki daya jangkau 10 kilometer dan bisa terbang dengan kecepatan 96 kilometer per jam selama 80 menit.

Rastegari mengumumkan hal itu setelah latihan enam hari Angkatan Laut Iran di Teluk Oman dan Selat Hormuz, yang merupakan lokasi perlintasan sepertiga dari minyak untuk pasar dunia. Sejumlah rudal darat ke udara ditembakkan sebagai bagian dari latihan itu, lapor sejumlah media Iran.

 

Sumber :
AFP

Editor :
Egidius Patnistik

Source: kompas internasional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Iran Klaim Tembak Jatuh Dua Pesawat Tak Berawak AS.

Charlie Villanueva didenda 25 ribu dolar AS

Posted: 02 Jan 2013 05:28 PM PST

20121209NBA Logo Charlie Villanueva didenda 25 ribu dolar AS

National Basketball Association (NBA). (istimewa)

Keputusan ini diumumkan Asosiasi Bola Basket Nasional, Kamis pagi WIB, seperti dikutip Reuters.

Villanueva dikeluarkan dari pertandingan setelah melakukan pelanggaran pada sisa waktu empat detik dalam kuarter kedua.

Tuan rumah Detroit memenangi pertandingan 103-97 melawan Sacramento, Selasa.

(I029/A008) 

Editor: Jafar M Sidik

COPYRIGHT © 2013

Source: AntaraNews.com – Olahraga

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Charlie Villanueva didenda 25 ribu dolar AS.

Darah Panda Bakal Jadi Bahan Antibiotik?

Posted: 02 Jan 2013 05:24 PM PST

5ff8a9ca69a3d802c5bbd7021bbee108 L Darah Panda Bakal Jadi Bahan Antibiotik?

JAKARTA  Banyaknya kuman super yang bermunculan dan tidak mempan diobati jadi tantangan sendiri bagi para ilmuwan untuk mencari antibiotika baru. Para ilmuwan di China juga melakukannya dan berhasil. Sayangnya, bahannya ada di darah panda.

Ya, binatang lucu khas Negeri Tirai Bambu tersebut terancam bakal diburu jika darahnya jadi dibuat antibiotika. Padahal seperti diketahui, kemampuan panda khususnya panda raksasa yang darahnya mengandung antibiotika ini cukup rendah sehingga rentan punah.

Untungnya para ilmuwan dari Nanjing Agricultural University memastikan tidak akan menggunakan darah panda raksasa sebagai bahan antibiotik. Tim peneliti yang dipimpin Dr Xiuwen Yan telah menemukan cara untuk mendapatkan senyawa yang sama secara artifisial di laboratorium.

Panda raksasa telah menginspirasi pengembangan antibiotika baru karena darahnya mengandung senyawa yang bisa mematikan mikroorganisme. Senyawa yang dinamakan cathelicidin-AM tersebut diperoleh ketika para ilmuwan menganalisis DNA (Deoxyribo Nucleic Acid) darah panda.

Hasil riset menunjukkan, senyawa tersebut melindungi beruang lucu pemakan bambu muda ini dari berbagai infeksi saat hidup di alam liar. Begitupun saat diuji di laboratorium, ekstrak darah panda bisa membunuh mikroba dalam 1,5 jam sementara antibiotika bisa butuh 6 jam untuk melakukannya.

“Di bawah tekanan makin meningkatnya mikroorganisme yang kebal obat, ada kebutuhan mendesak untuk mengembangkan jenis antibikroba yang baru,” kata Dr Yan seperti dikutip dari Daily Mail, Kamis (3/1).

Populasi panda di China terus mengalami penurunan seiring makin berkurangnya habitat asli beruang berwarna hitam putih ini. Hutan bambu yang menjadi rumah bagi para panda banyak dirusak karena bambu muda banyak dikonsumsi sebagai makanan dan yang tua jadi bahan bangunan.

Kemampuan panda untuk berkembang biak secara alami di alam liar juga sangat rendah karena panda betina hanya mengalami masa subur setahun sekali. Upaya penangkaran di Edinburgh Zoo juga sulit dilakukan, sebab ketika ditangkap maka panda betina jadi semakin sulit untuk beranak.

Source: nonblok online

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Darah Panda Bakal Jadi Bahan Antibiotik?.

Calthorpe (Inggris), Bikin Motor Harga Miring Sejak 1911

Posted: 02 Jan 2013 05:07 PM PST

20121228 langkacalthrope 1 Calthorpe (Inggris), Bikin Motor Harga Miring Sejak 1911
Hidup antara 1911 sampai 1939 didirikan oleh George Hands. Pabrikan ini beken sebagai pembuat mesin yahud dengan harga miring. Mesin pertama mereka berkapasitas 211 cc, 2-tak juga ada yang versi 4-tak.

Produk ini tak banyak beredar karena setelah tahun 1945, mereka berhenti membuat mesin-mesin motor dan menjual  produknya ke pihak DMW.

Calhorpe tak pernah begitu gemilang  jadi jawara di arena balap di era itu. Namun beberapa racer cukup sukses menggeber mesin Calhorpe. (motorplus-online.com) 

Penulis : Isf@n | Teks Editor : KR15 | Foto : Dok MOTOR Plus
Tags : Calthorpe,
Ikuti kuis TEBAK JUARA MotoGP dan Formula 1, dapatkan hadiah menarik dari OTOMOTIFNET.COM

Source: OtomotifNet

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Calthorpe (Inggris), Bikin Motor Harga Miring Sejak 1911.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Berita Unik Seputar Dunia. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com