6.29.2011

Rossi Berharap Sihir Mugello


Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!
1906207620X310 Rossi Berharap Sihir Mugello AFP/JOSEP LAGO Pebalap Italia, Valentino Rossi.

KOMPAS.com – Akhir pekan ini, Valentino Rossi kembali tampil di depan publiknya sebagai pebalap Ducati. Ini untuk pertama kalinya "The Doctor" tampil 100 persen sebagai orang Italia, karena memperkuat tim dari tanah kelahirannya. Bagaimana peluang Rossi di GP Italia?

quote 1 Rossi Berharap Sihir Mugello
Kembali setelah kecelakaan tahun lalu tidak menjadi masalah saya, karena saya menikmati membalap di sana selama uji coba terakhir, seperti yang selalu kulakukan
– Valentino Rossi
quote 1 Rossi Berharap Sihir Mugello

Sirkuit Mugello merupakan trek terfavorit Rossi, karena dia tujuh kali menjadi juara berturut-turut sejak 2002-2008. Tetapi dominasinya runtuh pada tahun 2009, ketika Casey Stoner naik podium nomor satu dan dia berada di peringkat tiga. Kemudian, musim lalu nasib sial menimpanya, karena untuk pertama kali Rossi cedera paling serius dalam kariernya, yaitu patah kaki, dalam latihan bebas.

Pada musim ini, Rossi sedang dalam masa tersulit bersama Ducati. Dari tujuh seri yang sudah dilakoni, juara dunia tujuh kali tersebut baru satu kali naik podium dan belum pernah menang, sehingga ini merupakan paceklik kemenangan terpanjang sejak bergabung di MotoGP–terakhir kali Rossi meraih kemenangan di Malaysia pada 2010, yang berarti sudah 10 seri tak pernah juara.

Namun di Mugello, ada secercah harapan Rossi untuk mewujudkan impian meraih kemenangan. Selain karena trek favorit yang punya sihir untuknya dan akan tampil di hadapan pendukung fanatik, Rossi juga mendapat paketan motor yang cukup menjanjikan.

Itu terlihat saat menggunakan Ducati GP11.1 di Sirkuit Assen, Belanda, akhir pekan lalu, di mana Rossi finis di urutan empat meskipun start dari posisi 11. Nah, pada akhir pekan ini, dengan sasis baru untuk musim 2012 dan permukaan baru Sirkuit Mugello, ditengarai akan membuat performa Rossi jauh lebih baik dibandingkan sebelum-sebelumnya, dalam debutnya bersama Ducati.

"Kami sudah membalap di sana dengan GP12, tetapi karena motor kami 800cc, maka reaksinya sedikit berbeda untuk disesuaikan, dan itu juga dalam fase pertama pengembangan," ujar Rossi, mengenai tes pribadinya di Mugello dengan motor 2012.

"Ini akan menjadi penting untuk secepatnya menemukan langkah yang tepat dalam pengesetan, karena penting kami untuk terus melakukan perbaikan di setiap sesi sehingga bisa meraih posisi yang bagus."

Di masa lalu, Rossi telah membuktikan bahwa dia bisa menyenangkan para fans dengan rentetan kemenangan. Nah, kali ini pun, Rossi siap memberikan hiburan serupa, meskipun dia takkan dibantu oleh bos kru, Jerry Burgess, yang tidak hadir di Mugello. Pebalap berusia 32 tahun ini dan Ducati akan berusaha semaksimal mungkin agar bisa naik podium.

"Trek ini merupakan salah satu favoritku, dan saya selalu tampil cukup bagus di sana," ujar Rossi.

"Kembali setelah kecelakaan tahun lalu tidak menjadi masalah saya, karena saya menikmati membalap di sana selama uji coba terakhir, seperti yang selalu kulakukan.

"Saya berharap akan ada kerumunan besar, dan semoga saya akan bisa melakukan yang lebih baik daripada yang sudah kami raih sampai sekarang, karena ini merupakan balapan yang sangat penting," tegasnya.

Sampai dengan seri ketujuh musim ini, Rossi berada di peringkat empat klasemen sementara. Hasil terbaik yang pernah diraih adalah naik podium nomor tiga di Le Mans, Perancis.

Source: kompas – olahraga

Berita Lain:

    + Arsip Berita Indonesia - Rossi Berharap Sihir Mugello.


    bbc.news 30 Jun, 2011


    --
    Source: http://arsipberita.com/show/rossi-berharap-sihir-mugello-257247.html
    ~
    Manage subscription | Powered by rssforward.com

    0 komentar:

    Posting Komentar

     

    Berita Unik Seputar Dunia. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com