6.17.2011

Daihatsu Tambah Outlet di Banjarmasin dan Bengkulu


cffefc1e7d8d70133fa2b3da54af5776 Daihatsu Tambah Outlet di Banjarmasin dan Bengkulu

Penandatanganan Prasasti oleh Sudirman MR (Direktur PT Astra International dan Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor) disaksikan Kroda kalantara (kawil IBT Daihatsu Sales Operation), Hendrayadi Lastiyoso (Marketing Div. Head DSO), K. Sakamoto (R&D Deputy Director ADM), Suparno Djasmin (CEO DSO), Daniel Wijanarko (Kacab Astra Daihatsu Banjarmasin)

TEMPO Interaktif, Jakarta – Pengembangan jaringan terus dilakukan PT Astra International Tbk – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO), distributor tunggal Daihatsu di Indonesia. Hari Rabu, 15 Juni 2011 lalu, AI-DSO meresmikan dua dealer sekaligus yaitu AI-DSO Banjarmasin dan Tunas Daihatsu Bengkulu. Keduanya ini merupakan outlet ke-7 dan ke-8 dari seluruh 16 outlet yang akan diresmikan sepanjang tahun ini.

Outlet AI-DSO Banjarmasi yang berlokasi Jl. Achmad Yani Km 7.4 diresmikan oleh Direktur PT Astra International Tbk Sudirman MR dan dihadiri Chief Executive Officer AI-DSO Suparno Djasmin. Outlet ini memiliki 2 Service Super Cepat, 9 General Repair, dan 12 Body Repair. Daihatsu menyebutkan outlet ini dibebani target penjualan 105 unit per bulan.

Sedangkan peresmian outlet Tunas Daihatsu yang berlokasi Jl. Pangeran Natadirja Km 7.5 dilakukan oleh Plt. Gubernur Bengkulu Junaidi Hamsyah dan dihadiri Walikota Bengkulu H.A. Kanedi. Dilengkapi 2 Service Super Cepat dan 10 General Repair. Sama seperti Banjarmasin, outlet Bengkulu memiliki target 150 unit per bulan.

Kedua outlet ini mengusung konsep outlet terpadu yang melayani Sales dan After Sales Service termasuk penjualan accessories dan spare part (Vehicle Service Part – VSP). Khusus untuk outlet AI-DSO Banjarmasin juga memiliki fasilitas Body Repair untuk melayani perbaikan kerusakan body.

“Kami berharap kedua outlet baru ini dapat memperluas jaringan pelayanan Daihatsu kepada para pelanggan di Kalimantan Selatan dan Bengkulu, sesuai dengan slogan pelayanan Daihatsu ‘We Care For You Better’,” kata Suparno Djasmin, Chief Executive Officer AI-DSO dalam keterangan persnya, Jumat, 17 Juni 2011.

Peresmian kedua outlet ini merupakan bagian dari rencana pengembangan dan perluasan jaringan Daihatsu serta peningkatan kualitas outlet dari outlet penjualan (V) menjadi outlet terpadu (VSP). Jumlah outlet Daihatsu di seluruh Indonesia hingga akhir tahun 2011 direncanakan mencapai sejumlah 180 outlet.

RAJU FEBRIAN

Source: tempo

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Daihatsu Tambah Outlet di Banjarmasin dan Bengkulu.


dewi.pw 18 Jun, 2011


--
Source: http://arsipberita.com/show/daihatsu-tambah-outlet-di-banjarmasin-dan-bengkulu-248998.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

 

Berita Unik Seputar Dunia. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com