6.13.2011

Gempa 6,9 SR Guncang Sulawesi Utara


0611118p Gempa 6,9 SR Guncang Sulawesi Utara
www.indonesia.go.id
Map of North Sulawesi

MANADO, KOMPAS.com — Sejumlah warga Manado, Sulawesi Utara, dikejutkan oleh gempa bumi berkekuatan 6,9 skala Richter yang terjadi sekitar pukul 22.31 Wita, Senin (13/6/2011), sehingga mereka berhamburan keluar rumah.

Berdasarkan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), gempa yang berpusat di 2,37 Lintang Utara-126,51 Bujur Timur atau sekitar 178 kilometer tenggara Tahuna, Kabupaten Sangihe, itu berada di kedalaman sekitar 10 kilometer.

Getaran gempa ini terasa sangat kuat di Kota Manado, Minahasa Utara, Bitung, dan Minahasa. Beberapa warga Manado mengaku kaget karena gempa terjadi cukup lama dan membuat warga khawatir terhadap dampaknya.

"Saya memang langsung memilih keluar rumah karena takut ada dampak buruk saat gempa itu terjadi," ujar Michael, salah satu warga Sario, Manado.

Sementara itu, Rommy, salah satu warga lainnya yang mengaku sudah terlelap tidur, langsung terjaga dan keluar rumah karena merasakan gempa tersebut.

Sent Using Telkomsel Mobile Internet Service powered by

 Gempa 6,9 SR Guncang Sulawesi Utara

Sumber :
ANT

Source: kompas regional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Gempa 6,9 SR Guncang Sulawesi Utara.


naomi 13 Jun, 2011


--
Source: http://arsipberita.com/show/gempa-69-sr-guncang-sulawesi-utara-245969.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

 

Berita Unik Seputar Dunia. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com