JAKARTA: Iming-iming hadiah untuk menggaet nasabah kini tak hanya didominasi bank papan atas. Bank skala kecil pun menawarkan hadiah mewah guna memancing masyarakat untuk menyimpan uang di banknya. Sebut saja PT Bank Kesawan Tbk yang memiliki aset sebesar Rp3,13 triliun (per Februari 2011) menawarkan hadiah sebuah grand prize BWM-7. Mobil generasi terbaru itu dibandrol sekitar Rp2,5 miliar-Rp3 miliar dari toko.
Tak hanya itu saja, bank yang saham mayoritas dikuasai oleh Qatar Islamic Bank itu juga menawarkan New Alphard hingga Honda Jazz terbaru. Bank Kewasan tak sendiri, PT Bank Mutiara Tbk juga menawarkan hadiah secara tunai hingga Rp1 miliar.
Dirut Bank Kesawan Gatot Siswoyo mengatakan bukan kali ini saja perseroan menawarkan hadiah mewah untuk menggaet nasabah. Namun, dia menyadari tawaran kali ini lebih menggiurkan karena dipublikasikan di media.
Memang hadiah selalu ada. Cuma kami baru promosikan melalui media sekarang. Dari waktu-kewaktu ada. Nah, sekarang kami ingin lebih ekspose, supaya lebih mengena, ujarnya kepada Bisnis, malam ini.
Dia mengakui iming-iming hadiah tersebut memiliki maksud untuk mengaet nasabah, karena pada tahun ini Bank Kesawan ada target khusus yang harus dicapai setelah Qatar Islamic Bank menjadi pemegang saham pada tahun lalu.(mmh)
Source: bisnis online
Berita Lain:- Peringkat SMS Finance diturunkan
- Restrukturisasi bond pemerintah buntu
- Hasanah Card tumbuh 40%
- BI: Bank harus terbuka untuk cegah fraud
- Jasindo gandeng Medco terbitkan kontra bank garansi
+ Arsip Berita Indonesia - Bank kecil berani tawarkan hadiah mewah.
--
Source: http://arsipberita.com/show/bank-kecil-berani-tawarkan-hadiah-mewah-245959.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com
0 komentar:
Posting Komentar