8.09.2012

ArsipBerita.com - update next 9


ArsipBerita.com - update next 9

Link to Arsip Berita Indonesia - Indonesian News Archives

Motor Ditendang, Rp 14 Juta Melayang

Posted: 08 Aug 2012 07:40 PM PDT

1312314620X310 Motor Ditendang, Rp 14 Juta Melayang DIDIE SW Ilustrasi

TANGERANG, KOMPAS.com- Kejahatan di jalanan dengan modus memepet kendaraan korban kembali terjadi. Kali ini menimpa Farida Ratnawati (43), di Pondik Aren, Tangerang, kemarin. Dia kehilangan tas berisi Rp 14 juta yang dirampas pelaku.

Informasi dari Kepolisian Sektor Pondok Aren pagi ini, Kamis (9/8/2012), menyatakan, perampasan tas Farida terjadi saat hari masih terang, sekitar pukul 16.00. Orang banyak melihat, namun tidak seorang pun membantu korban.

Farida baru melapor ke polsek tersebut malam hari, sekitar pukul 21.30. Tas korban yang dirampas pelaku antara lain berisi uang tunai Rp 2,7 juta, perhiasan emas yang terdiri dari gelang, kalung, dan cincin dengan total berat 19 gram, sehingga total kerugian sekitar Rp 14 juta.

Di dalam tas juga berisi kartu-kartu bank dan dokumen lainnya, seperti buku tabungan, STNK, kartu asuransi, dan kartu NPWP.

Sekitar pukul 16.00 kemarin, Farida dalam perjalanan pulang dari kantor. Dia mengendarai motornya menuju Puri Bintaro Hijau, Pondok Aren, Tangerang Selatan. 

Saat melintas du depan Harmoni Swalayan, Farida merasa ada dua orang yang mengendarai motor juga, mengikutinya. Namun, dia tetap melanjutkan perjalanan pulang ke rumah. Sampai di depan kantor Kelurahan Pondok Aren, tiba-tiba sebuah motor sengaja menabrak hingga motor Farida oleng.

Farida tetap berhasil menyeimbangkan laju motornya dan bahkan sempat marah pada pelaku, namun tidak mencurigai mereka benar-benar sebagai perampok. Farida pun melanjutkan perjalanannya.

Sampai di depan toko Alfamart Bintaro, kembali motor korban dipepet motor, namun bukan motor yang sebelumnya. Pembonceng motor kali ini juga menendang motor korban, sehingga motor dan korban hampir jatuh. Saat itulah penendang motor merampas tas korban yang digantungkan di stang motor.

Farida berteriak minta tolong, tetapi tidak ada seorang pun yang ada di lokasi menolong atau mengejar pelaku. Farida pun terpaksa merelakan tasnya dibawa kabur pelaku.

Editor :
Marcus Suprihadi

Source: kompas megapolitan

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Motor Ditendang, Rp 14 Juta Melayang.


7 Tahanan Polsekta Bontoala Jebol Plafon Sel

Posted: 08 Aug 2012 07:38 PM PDT

0847207620X310 7 Tahanan Polsekta Bontoala Jebol Plafon Sel KOMPAS.com/Hendra Cipto Anggota Propam Polrestabes Makassar mendatangi dan mengecek sel markas Polsekta Bontoala terkait tujuh tahanan pencurian yang kabur, Kamis (9/8/2012) dinihari.

MAKASSAR, KOMPAS.com – Tujuh tahanan kasus pencurian menjebol plafon sel markas Polsekta Bontoala, Makassar, Sulawesi Selatan, Kamis (9/8/2012) sekitar pukul 02.30 Wita. Dari tujuh tahanan tersebut, lima orang di antaranya berhasil diringkus kembali di rumahnya masing-masing di Jl Maccini Sawah.

Ketujuh tahanan tersebut, Saharuddin (19), Kiki (17), Rudi (16), Andika (15), Daniel (21), Fadli (16) dan Amri (20). Lima orang di antaranya yakni, Saharuddin, Kiki, Rudi, Andika dan Daniel kembali diringkus 30 menit setelah kabur dari penjara. Sementara dua orang lainnya, Faadli dan Amri kini masih dalam pengejaran polisi.

Menurut Kepala Polsekta Bontoala, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Daeng Mangitung yang ditemui di kantornya mengatakan ketujuh tahanan tersebut kabur menjelang waktu sahur.

Setelah berhasil menjebol plafon sel Polsekta Bontoala yang terbuat dari tripleks tipis dan rapuh itu, ketujuh tahanan kabur dan menyeberang ke halaman masjid Al Markaz Al Islami. Mereka lalu berbaur dengan jemaah masjid yang sedang beribadah.

Aksi nekat tahanan tersebut diketahui, setelah petugas jaga melakukan pengecekan di ruang sel. Petugas curiga dengan suasana sel tahanan yang sepi, kemudian melakukan pemeriksaan ke dalam yang dikiranya seluruh telah tertidur pulas.

"Semua anggota ada di Polsekta Bontoala, apalagi mereka menunggu sahur. Dikira awalnya semua tidur, tapi eh tenyata semuanya sudah kabur lewat plafon. Tapi untung lima orang sudah kita tangkap, sedangkan kedua tahanan lainnya masih buron. Kita juga sudah berkoordinasi dengan pihak keluarga tahanan yang masih buron agar menyerahkan diri," kata Daeng Mangitung.

Kepala Seksi (Kasi) Propam Polrestabes Makassar, Komisaris (Pol) Djoko yang melakukan penyelidikan atas kasus kaburnya tahanan di ruang sel markas Polsekta Bontoala mengaku tetap melakukan pemeriksaan terhadap anggota penjagaan yang dianggap lalai dalam menjalankan tugas.

"Meski beberapa tahanannya sudah ditangkap kembali, tapi itu sudah merupakan kelalaian dalam menjalankan tugas yang harus dipertanggungjawabkan. Kalau saya lihat juga, kondisi sel tahanan Polsekta Bontoala tidak sesuai dengan standar. Plafonnya semua sudah rapuh, termasuk pintu besi sudah mulai rusak," katanya.

Nampak pejabat dari Polrestabes Makassar di antaranya Wakil Kepala Satuan Reserse Kriminal Polrestabes Makassar Kompol Anwar, Kasi Propam Kompol Djoko melakukan peninjauan ke ruang sel tahanan Polsekta Bontoala.

Editor :
Kistyarini

Source: kompas regional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - 7 Tahanan Polsekta Bontoala Jebol Plafon Sel.


Jalan Rahadi Usman Ditutup untuk Geladi

Posted: 08 Aug 2012 07:38 PM PDT

PONTIANAK, KOMPAS.com- Jalan Rahadi Usman di Pontianak, Kalimantan Barat, ditutup sementara untuk geladi bersih gelar pasukan Operasi Ketupat Kapuas, Kamis (9/8/2012) pagi ini. Operasi ketupat akan berlangsung mulai Sabtu mendatang.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Kepolisian Daerah Kalimantan Barat Ajun Komisaris Besar Mukson Munandar mengatakan, gelar pasukan pada hari Jumat besok akan dipimpin Kapolda Kalbar Brigadir Jenderal (Pol) Unggung Cahyono.

Arus lalu lintas dari Jalan Tanjungpura dan Jalan Pak Kasih yang menuju jalan Rahadi Usman dialihkan. Lalu lintas dari Jalan Tanjungpura dialihkan melalui Jalan Nusan Indah dan Jalan Sudirman lalu masuk ke Jalan Zainudin. Akses ini bisa menembus Jalan Pak Kasih.

Pengalihan arus menyebabkan lalu lintas padat. Pasalnya Jalan Rahadi Usman juga menjadi akses truk-truk trailer menuju dan dari Pelabuhan Pontianak di Jalan Pak Kasih.

Editor :
Marcus Suprihadi

Source: kompas regional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Jalan Rahadi Usman Ditutup untuk Geladi.


Motor Ditendang, Rp 14 Juta Amblas

Posted: 08 Aug 2012 07:30 PM PDT

1312314620X310 Motor Ditendang, Rp 14 Juta Amblas DIDIE SW Ilustrasi

TANGERANG, KOMPAS.com- Kejahatan di jalanan dengan modus memepet kendaraan korban kembali terjadi. Kali ini menimpa Farida Ratnawati (43), di Pondik Aren, Tangerang, kemarin. Dia kehilangan tas berisi Rp 14 juta yang dirampas pelaku.

Informasi dari Kepolisian Sektor Pondok Aren pagi ini, Kamis (9/8/2012), menyatakan, perampasan tas Farida terjadi saat hari masih terang, sekitar pukul 16.00. Orang banyak melihat, namun tidak seorang pun membantu korban.

Farida baru melapor ke polsek tersebut malam hari, sekitar pukul 21.30. Tas korban yang dirampas pelaku antara lain berisi uang tunai Rp 2,7 juta, perhiasan emas yang terdiri dari gelang, kalung, dan cincin dengan total berat 19 gram, sehingga total kerugian sekitar Rp 14 juta.

Di dalam tas juga berisi kartu-kartu bank dan dokumen lainnya, seperti buku tabungan, STNK, kartu asuransi, dan kartu NPWP.

Sekitar pukul 16.00 kemarin, Farida dalam perjalanan pulang dari kantor. Dia mengendarai motornya menuju Puri Bintaro Hijau, Pondok Aren, Tangerang Selatan. 

Saat melintas du depan Harmoni Swalayan, Farida merasa ada dua orang yang mengendarai motor juga, mengikutinya. Namun, dia tetap melanjutkan perjalanan pulang ke rumah. Sampai di depan kantor Kelurahan Pondok Aren, tiba-tiba sebuah motor sengaja menabrak hingga motor Farida oleng.

Farida tetap berhasil menyeimbangkan laju motornya dan bahkan sempat marah pada pelaku, namun tidak mencurigai mereka benar-benar sebagai perampok. Farida pun melanjutkan perjalanannya.

Sampai di depan toko Alfamart Bintaro, kembali motor korban dipepet motor, namun bukan motor yang sebelumnya. Pembonceng motor kali ini juga menendang motor korban, sehingga motor dan korban hampir jatuh. Saat itulah penendang motor merampas tas korban yang digantungkan di stang motor.

Farida berteriak minta tolong, tetapi tidak ada seorang pun yang ada di lokasi menolong atau mengejar pelaku. Farida pun terpaksa merelakan tasnya dibawa kabur pelaku.

Editor :
Marcus Suprihadi

Source: kompas megapolitan

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Motor Ditendang, Rp 14 Juta Amblas.


Operasi Daging, Petugas Dapati Kecoa

Posted: 08 Aug 2012 07:30 PM PDT

0747571620X310 Operasi Daging, Petugas Dapati Kecoa KOMPAS.com/Slamet Priyatin Petugas gabungan saat lakukan operasi daging Glonggongan dan ayam tiren di pasar Weleri Kendal Jawa Tengah

KENDAL,KOMPAS.com – Tim gabungan yang melakukan operasi daging glonggongan dan daging ayam mati kemarin (tiren) di pasar Weleri, Kendal dan Pegandon, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah justru menemukan kecoa di antara daging.

Tim yang terdiri dari Dinas Peternakan, Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan Kendal dan Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan, Dinas Perindustrian dan Perdagangan, serta Balai Pengawasan Obat dan Makanan (POM) Provinsi Jawa Tengah, itu melakukan operasi pada Kamis (9/8/2012).

Dalam operasi yang dimulai sekitar pukul 5 hingga pukul 7 pagi ini, petugas hanya menemukan seekor kecoa di sela-sela daging sapi yang dijual di pasar Weleri. Diduga, kecoa tersebut berasal dari plastik kotor yang digunakan sebagai alas daging.

Menurut keterangan kepala bidang (Kabid) Peternakan, Dinas Peternakan, Pertanian, Perkebunan dan Kehutanan Kabupaten Kendal, Eko Jatmiko, pihaknya langsung memberi peringatan kepada pedagang daging yang ada kecoanya itu, agar segera menggantinya. Sebab, kecoa adalah salah satu serangga yang bisa menimbulkan bakteri.

Sementara di Pasar Kendal, petugas hanya menemukan daging yang tidak dilengkapi surat keterangan dari rumah pemotongan hewan (RPH). "Kami hanya bisa memberi peringatan. Tapi kalau mereka mengulangi lagi, akan kami lakukan tindakan," kata Eko.

Eko menambahkan, kebutuhan daging sapi per hari di Kabupaten Kendal, sekitar 7 ton. Daging sebanyak itu, didatangkan dari RPH yang ada di Kabupaten Kendal sebanyak 3,5 ton dari luar Kabupaten Kendal 3,5 ton. Sedang kebutuhan daging ayam per hari di Kabupaten Kendal sebanyak 8,1 ton.

"Biasanya menjelang lebaran, permintaan masyarakat meningkat. Kalau daging sapi meningkat sekitar 1,5 persen dan untuk daging ayam 2 persen," tambahnya.

Untuk itu, Eko mengimbau, agar menjelang lebaran nanti, masyarakat hati-hati dalam membeli daging sapi dan ayam. Menurut pengalaman sebelumnya, peningkatan pembeli ini disalahgunakan oleh oknum-oknum yang menjual daging glonggongan dan ayam tiren.

Editor :
A. Wisnubrata

Source: kompas regional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Operasi Daging, Petugas Dapati Kecoa.


Masjid Diserang, Tiga Orang Tewas

Posted: 08 Aug 2012 07:29 PM PDT

1302484620X310 Masjid Diserang, Tiga Orang Tewas BBC Nigeria

ABUJA, KOMPAS.com – Tiga orang tewas dalam serangan oleh sejumlah orang bersenjata di sebuah masid di Okene, Nigeria tengah, Selasa (7/8), sehari setelah penembakan di sebuah gereja di kota yang sama menewaskan 19 orang, kata polisi, Rabu.

"Ada serangan baru kemarin di sebuah masjid di Okene. Dua prajurit dan satu orang lain tewas dalam tembak-menembak," kata Komisaris Polisi Negara Bagian Kogi, Muhammed Katsina, kepada Reuters.

Hari Senin, orang-orang bersenjata memblokade pintu keluar Deeper Life Church dan melepaskan tembakan ke arah umat yang terperangkap di dalam gereja itu. Sebanyak 19 orang tewas. Jumlah kematian awal dalam serangan itu 16, tetapi tiga orang lagi tewas di rumah sakit, kata pihak berwenang.

Gubernur Kogi Idris Wada memerintahkan pemberlakuan jam malam di Okene dan daerah-daerah sekitarnya dalam upaya mengendalikan kekerasan. Tidak jelas siapa yang mendalangi serangan-serangan itu. Namun kelompok militan Boko Haram menyerang sejumlah gereja dan masjid sepanjang tahun ini. Boko Haram, yang disebut AS sebagai sebuah organisasi teroris asing, mendalangi penembakan dan pemboman hampir setiap hari di Nigeria timur laut.

Pada 30 Juli, serangan bom bunuh diri di dua kantor polisi menewaskan sedikitnya dua orang di Sokoto, kota bersejarah Islam di Nigeria. Kelompok radikal Nigeria telah lama menegaskan kebencian mereka pada para ulama tradisional Nigeria, dengan alasan mereka mengkhianati agama mereka dengan mematuhi pemerintah sekular negara itu.

Boko Haram menyatakan ingin mendirikan sebuah negara Islam di wilayah utara Nigeria, dimana pada zaman sebelum penjajahan terdapat kesultanan Islam yang berpusat di Sokoto. Dua pemimpin Nigeria, mantan Presiden Olusegun Obasanjo dan mantan penguasa militer Ibrahim Babangida, menyerukan perundingan untuk mengakhiri kekerasan mematikan Boko Haram, dalam sebuah pernyataan bersama yang langka antara kedua tokoh yang dulu pernah menjadi saingan itu.

Kekerasan meningkat di Nigeria sejak serangan-serangan menewaskan puluhan orang selama perayaan Natal 2011 yang diklaim kelompok muslim garis keras Boko Haram.

Sumber :
ANT, REUTERS

Editor :
Egidius Patnistik

Source: kompas internasional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Masjid Diserang, Tiga Orang Tewas.


Kopling Enam Per Yamaha Scorpio, Makin Responsif

Posted: 08 Aug 2012 07:14 PM PDT

20120801 koplingyamaha 1 Kopling Enam Per Yamaha Scorpio, Makin Responsif
Sebenarnya enggak ada masalah dengan kopling Yamaha Scorpio. Iya, part yang berfungsi sebagai transfer daya dari engine ke roda belakang itu punya fungsi sempurna. Tak seperti monosok-nya yang justru dinilai kurang sempurna. Waduh!

Begitunya ada suguhan menarik buat pemilik Kalajengking yang pacuannya ini ingin lebih mencapit! Yaitu, aplikasi rumah kopling berngaran HBM. Tidak seperti part asli Scorpio yang memiliki empat per kopling, produk aftermarket ini justru memiliki enam per alias pegas buat mendukung fungsi kerjanya.

Pakai enam per, membuat bukaan rumah kopling menjadi lebih rata. Ini membuat tenaga yang tersalur jadi lebih responsif, sebut Emin Susanto selaku produsen HBM dan juga pemilik bengkel Hidup Baru Motor di Jl. Ciledug Raya No. 8, Petukangan Utara, Jakarta Selatan.

Memang! Dengan adanya tambahan dua per itu, posisi tiap pegas menjadi lebih menyebar dengan pembagian lebih rata. Akibatnya, kopling bisa membuka secara bersama tanpa ada satu sisi yang kurang kekuatan.

Malah, enggak cuma responsif saja sih. Memakai per lebih banyak bisa bikin tarikan tuas kopling di setang jadi lebih ringan ketimbang aplikasi rumah kopling standar bawaan pabrik.

Malah, meski sudah aplikasi per kopling tipe racing yang notabene punya daya tekan pegas lebih keras pun, tak bikin tarikan tuas ikutan keras. Kalau rumah kopling ini ditambah pakai per racing, kekerasannya seakan sama seperti memakai rumah kopling standar dengan per standar. Jadi, tetap lebih enteng seharusnya, beber Emin yang 27 tahun itu.

20120801 koplingyamaha 2 Kopling Enam Per Yamaha Scorpio, Makin Responsif

Menurut Emin yang membuat barang di Thailand ini, untuk aplikasi rumah kopling HBM tak sulit kok. Itu karena semuanya tetap mengikuti desain asli rumah kopling Scorpio. Kecuali, dudukan pernya ya. Dari empat diubah jadi enam.

So, bentuk gigi dan jumlah gigi untuk masuk ke as juga tetap sama kok. Jadi bisa dikatakan part ini bersifat bolt on. Bahkan, enggak perlu ganti jumlah gigi primer segala kok.

“Kalau pasang, tinggal plek aja kok. Enggak perlu ubah sana-sini, janji Emin. Nah, buat pasang produk yang dibanderol Rp 350 ribu ini, pertama kali yang dilakukan kudu lepas bak kopling dari dudukannya.

Setelah itu, lepaskan empat per kopling dan tutup rumah kopling standar Scorpio pakai kunci T 8 mm atau obeng kembang. Lalu, dilanjutkan membuka baut rumah kopling atau yang juga disebut mangkok kopling pakai kunci sok 24 mm.

Jika sudah, kini tinggal pasang tiap kampas kopling dan pelat gesek bawaan standar Scorpio. Tentunya, untuk kampas kopling tetap pakai 6 kampas. Sedang untuk pelat gesek alias pelat besinya, pakai 5 lembar. Cara pasangnya pun tak ada yang diubah. Baik itu letak atau bentuknya.

Untuk per, ketika beli kami berikan 3 per tambahan. Jadi, tinggal ditambahkan 3 per standar setelah itu pasang, tutup Emin yang bisa dikontak di HP 0817-0070128.

Kini setelah pasang, silakan rasakan bedanya. Artinya, delivery power alias antaran power dari engine ke roda belakang akan menjadi lebih tersalur mantap. Bisa dibilang, enggak ada hambatan berlebih. Apa yang dikeluarkan oleh mesin, ya itu yang diterima oleh roda belakang.

Pasang, yuk!  (motorplus-online.com)

Penulis : Eka | Teks Editor : KR15 | Foto : Yudi
Tags : Hidup Baru Motor Ciledug, Kopling 6 Per Yamaha Scorpio HBM,
Ikuti kuis TEBAK JUARA MotoGP dan Formula 1, dapatkan hadiah menarik dari OTOMOTIFNET.COM

Source: OtomotifNet

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Kopling Enam Per Yamaha Scorpio, Makin Responsif.


DITJEN PAJAK: Integrasi zakat-pajak masih sebatas wacana

Posted: 08 Aug 2012 07:12 PM PDT

e17e4787cdc60ba8a7ae1e8ae0e8772f DITJEN PAJAK: Integrasi zakat pajak masih sebatas wacana

JAKARTA: Direktorat Jenderal Pajak (DJP) Kementerian Keuangan menilai wacana integrasi penerimaan pajak dan zakat belum dapat terlaksana tanpa adanya sebuah rembukan nasional tentang pemberlakuan sistem tersebut.

“Kalau berbicara kemungkinan di negara ini tidak ada yang tidak mungkin, tetapi perlu diingat realisasinya tidak akan semudah membalikkan telapak tangan,” kata Direktur Penyuluhan, Pelayanan dan Humas (P2Humas) DJP, Dedi Rudaedi, di sela acara buka puasa bersama di Jakarta, Selasa malam.

Namun, Dedi mengatakan, pihaknya menyambut berbagai usulan terkait hal itu, meskipun perlu ada pembahasan tentang teknis pelaksanaannya secara rinci.

“Perlu diingat zakat itu menyangkut kepercayaan orang, ada nilai aqidah dan keagamaan, sehingga belum tentu bisa diterima oleh semua wajib pajak,” kata Dedi.

Dedi mengakui, sejauh ini di tubuh Ditjen Pajak sendiri belum ada upaya untuk mengkaji kemungkinan itu.

“Kita belum seperti negara Muslim lain yang menggabungkan pajak dan zakat sebagai sumber dana pembiyaan negara dan pembangunan nasional,” kata Dedi.

Selain itu, kata Dedi, belum ada upaya inisiatif dari pihak legislatif untuk melakukan perubahan peraturan terkait penerimaan negara sektor pajak tersebut.

“Perjalanan masih panjang kalau pun ingin terealisasi, intinya harus ada sebuah rembukan nasional besar,” katanya.

Saat ini, kata Dedi, Ditjen Pajak masih mengupayakan peningkatan penerimaan pajak melalui ekstensifikasi wajib pajak, mengingat potensi penerimaan pajak (baik perseorangan maupun badan) yang masih besar. (Antara/faa)

Follow @bisniscom!function(d,s,id){var js,fjs=d.getElementsByTagName(s)[0];if(!d.getElementById(id)){js=d.createElement(s);js.id=id;js.src=”//platform.twitter.com/widgets.js”;fjs.parentNode.insertBefore(js,fjs);}}(document,”script”,”twitter-wjs”);
Tweet!function(d,s,id){var js,fjs=d.getElementsByTagName(s)[0];if(!d.getElementById(id)){js=d.createElement(s);js.id=id;js.src=”//platform.twitter.com/widgets.js”;fjs.parentNode.insertBefore(js,fjs);}}(document,”script”,”twitter-wjs”);

Source: bisnis online

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - DITJEN PAJAK: Integrasi zakat-pajak masih sebatas wacana.


All-New Ford Focus Pamerkan Fitur-Fitur

Posted: 08 Aug 2012 07:08 PM PDT

fb All New Ford Focus Pamerkan Fitur Fitur

All NewFordFocus 3 460x306 All New Ford Focus Pamerkan Fitur Fitur

JAKARTA (DP) — Ford Motor Indonesia (FMI) berencana menghadirkan All-New Ford Focus 2013 dalam waktu dekat. Sebelum menggelinding, FMI pamerkan keunggulan fitur-fitur baru, yang hi-tech pada All-New Focus.

Sebut saja Active City Stop yang mengaplikasikan pengereman saat mengetahui akan terjadinya benturan pada kecepatan di bawah 30 kpj. Tersedia pula Active Park Assist — mobil bisa parkir paralel sendiri, tanpa pengemudi mengendalikan kemudi, hanya menekan gas dan rem sesuai perintah pada layar monitor.

Tidak ketinggalan Blind Spot Information System dengan lampu berwarna jingga pada spion bila ada kendaraan dalam area blind spot. Ford Power Star (menyalakan mesin tanpa kunci) dan Smart Keyless Entry menjadi kelebihan-kelebihan baru.

Untuk menambah kenyamanan berkendara di dalam kabin terdapat teknologi Ford SYNC yang bisa dikoneksikan dengan berbagai jenis telepon seluler dan pemutar media digital melalaui media Bluetooth atau USB. Selain itu dapat mengendalikan pilihan musik melalui suara.

“Fitur-fitur ini menjadi keunggulan tersendiri bagi All-New Focus, bahkan menjadi mobil pertama di kelasnya,” terang Bagus Susanto, Managing Director FMI, yang menyebut Focus bakal bersaing dengan Toyota Altis dan Honda Civic.

FMI akan menyediakan dua pilihan mesin: 2,0-liter (169 hp dan 202 Nm) dan 1,6-liter (124 hp dan 159 Nm). Bagus menjamin harga Focus terbaru akan kompetitif dengan dua kompetitor utamanya tersebut. [dp/Wyu]

// All NewFordFocus 1 All New Ford Focus Pamerkan Fitur FiturAll NewFordFocus 2 All New Ford Focus Pamerkan Fitur FiturAll NewFordFocus 3 All New Ford Focus Pamerkan Fitur Fitur

© 2012, Majalah Otomotif Online by. Dapurpacu.com. All rights reserved.

Berita Terkait:

Ford akan Perlebar Jajaran Mesin 1,0 liter EcoBoostFord Focus 2013 Mulai Dirakit di ThailandDaftar Mobil Paling Irit dari Ford

Tags: All-New Ford Focus, Bagus Susanto, Fitur Ford Focus, FMI, Ford, Ford Focus, Ford Motor Indonesia, Managing Director FMI, New Ford Focus

Leave a Reply
Click here to cancel reply.

(Required)

(Will not be published) (Required)

(Optional)

 All New Ford Focus Pamerkan Fitur Fitur
 All New Ford Focus Pamerkan Fitur Fitur
 All New Ford Focus Pamerkan Fitur Fitur
PopularCommentsArchivesTags

Yamaha Indonesia Belum Berencana Jual Yamaha YZF-R15 2012New Yamaha Jupiter MX 2011 – Galeri FotoYamaha YZR-R15 2012 Tidak akan Dijual di IndonesiaHarga CBR 150R Bikin Calon Konsumen MulesFoto-Foto Gadis Maskot yang Menyentuh HatiKawasaki Ninja ZX-6R 2012 Intimidasi dengan Harga san on Toyota Siapkan MPV Pesaing Nissan Serena (Spekulasi)dennis on Honda Vario Techno 125 PGM-FI Beri Kenikmatan Berkendaratoto hermanto on Ini Dia Foto Honda Brio di Bangkokoky on Chevrolet Aveo 2013 Mulai Menggebrak IndonesiaAugust 2012July 2012June 2012May 2012April 2012March 2012February 2012January 2012December 2011November 2011October 2011September 2011AHMAstra Honda MotorAudiBMWCasey StonerCewekChevroletDani PedrosaDucatiF1FerrariFordGeneral MotorsGMGT RadialHondaIIMSJorge LorenzoLorenzoMazdaMercedes-BenzMitsubishiMobilMobil BaruMobil ListrikMotoGPMotoGP 2011MotoGP 2012MotorMotor BaruMotor SuzukiNissanRepsol HondaRossiSebastian VettelSeksiStonerSUVSuzukiToyotaUnikValentino RossiVolkswagenVWYamahavar tabs=new ddtabcontent(“tabs”)tabs.setpersist(false)tabs.setselectedClassTarget(“link”)tabs.init()

          Data Spesifikasi Mobil & Motor
Pilih Merek Mobil  select brandAudiBentleyBMWCheryChevroletChryslerDaihatsuFerrariFordGeelyHondaHyundaiInfinitiIsuzuJaguarJeepKiaLamborghiniLand RoverLexusLotusMaseratiMazdaMercedes-BenzMiniMitsubishiNissanPeugeotPorscheProtonRenaultRolls-RoyceSaabSmartSsangYongSubaruSuzukiToyotaVolkswagenVolvo
GT Radial All New Ford Focus Pamerkan Fitur Fitur

          Tire Zone

Tips Persiapan Ban Sebelum Mudik 01 100x100 All New Ford Focus Pamerkan Fitur FiturTips Persiapan Ban Motor Menjelang Mudik
JAKARTA — Ban merupakan perangkat keselamatan yang penting dalam mengendarai

Bazaar otomotif Ramadhan 2012 2 100x100 All New Ford Focus Pamerkan Fitur FiturBazaar Otomotif Ramadhan 2012 Disemuti Bikers

TANGERANG (DP) Sukses menggelar Bursa Otomotif Ramadhan 2011, PT Gajah

Bazaar otomotif Ramadhan 2012 01 100x100 All New Ford Focus Pamerkan Fitur FiturGajah Tunggal Gelar Bazaar Otomotif Ramadhan 2012

JAKARTA — PT Gajah Tunggal Tbk produsen ban terbesar dan terintegrasi se-Asia

[Lihat Berita Seluruhnya]

Video Dapurpacu

Source: DapurPacu online

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - All-New Ford Focus Pamerkan Fitur-Fitur.


Mencari Metode Eksekusi yang Manusiawi

Posted: 08 Aug 2012 06:56 PM PDT

0852298620X310 Mencari Metode Eksekusi yang Manusiawi BBC Indonesia AS menggunakan tujuh metode eksekusi berbeda

Kombinasi tiga jenis obat yang digunakan banyak negara bagian di AS dalam eksekusi pelaku kejahatan terkadang tidak selalu efektif karena dinilai menyakitkan. Apakah menggunakan metode baru akan membungkam kritik?

Pada 1 Agustus tahun ini, Ronald Smith seharusnya mati.

Ia divonis mati oleh negara bagian Montana untuk dua kasus pembunuhan yang dilakukannya lebih dari 30 tahun silam. Tetapi setelah tiga dekade menunggu eksekusi dan beberapa jadwal eksekusi yang ditunda, kini perubahan hukum telah menyebabkan satu lagi penundaan.

Tantangan ini tidak terkait dengan kejahatan yang dilakukan Smith; tetapi metode yang akan digunakan negara bagian untuk mengakhiri hidupnya.

Perserikatan Kebebasan Sipil Amerika (ACLU), yang membawa kasus ini, mengklaim bahwa protokol tiga-obat yang digunakan Montana dalam eksekusi dapat menyebabkan penderitaan yang tidak perlu.

Dirancang oleh ahli anestesi Stanley Deutsch sebagai cara yang "sangat manusiawi" untuk mengakhiri hidupnya, metode itu seharusnya bekerja dengan cepat dan tanpa rasa sakit.

Luka bakar kimia

Tetapi beberapa kasus terkini mengenai eksekusi dengan metode injeksi obat yang menyakitkan memicu perdebatan mengenai nilai metode ini.

Sejak digunakan di Texas pertama kali pada 1982, metode yang disebut ‘koktail tiga obat’ itu, menjadi metode eksekusi standar di AS.

Obat pertama, barbiturat, mematikan sistem syaraf pusat, dan membuat narapidana tidak sadarkan diri.

Obat kedua melumpuhkan otot dan menghentikan pernafasan narapidana. Yang ketiga, potasium klorida, menghentikan detak jantung.

Metode ini dinyatakan sebagai pengganti yang lebih manusiawi untuk gas mematikan dan kursi listrik.

Tapi para kritikus merasa skeptis.

"Tidak mungkin untuk dapat mengerti apa yang dilakukan obat ini pada manusia," kata Deborah Denno, profesor hukum dari Universitas Fordham di New York.

"Mereka mungkin saja tidak sadarkan diri [oleh obat pertama] untuk berteriak, atau mereka kesakitan, tetapi tidak bisa melakukan apa-apa karena syaraf dikunci oleh obat kedua."

Eksekusi gagal

Eksekusi Angel Diaz di Florida pada 14 Desember 2006 memakan watu 34 menit, dan injeksi ulang untuk menyelesaikannya.

Para saksi eksekusi melaporkan Diaz "tersengal-sengal" dan "wajahnya menahan sakit" selama prosedur itu.

Otopsi kemudian menemukan adanya luka bakar kimia di kedua lengan Diaz, dimana jarum disuntikkan ke dalam urat nadi dan jaringan tipis.

Jeb Bush, gubernur Florida saat itu, untuk sementara menunda semua eksekusi di hari berikutnya.

Berdasarkan laporan, narapidana itu kemungkinan meninggal dunia dari "sesak nafas" yang disebabkan oleh obat pengunci syaraf, dan ia mungkin mengalami "sensasi terbakar akibat potasium."

Tim pengacara dan pakar kesehatan yang menulis laporan itu menyimpulkan, "Pandangan konvensional mengenai injeksi mematikan dapat membuat proses kematian damai dan tanpa rasa sakit, kini dipertanyakan."

Pada 2009, setelah dua jam berusaha mengeksekusi Rommel Broom dengan koktail tiga obat, Ohio menjadi negara bagian pertama yang mengubah prosedurnya dari dosis tunggal menjadi anestesi.

Tim eksekusi kesulitan menemukan nadi yang tepat untuk menyuntikkan obat itu. Setelah 18 suntikan, ia dikembalikan ke sel dan belum dieksekusi ulang.

Setelah Ohio, negara bagian lain menyusul.

Meski 24 dari 33 negara bagian AS yang menerapkan hukuman mati masih menggunakan protokol tiga obat, lima negara bagian kini menggunakan metode obat tunggal, dan empat lainnya mengumumkan niat mereka untuk beralih pada injeksi satu obat mematikan.

"Dalam dua tahun terakhir, kita telah melihat banyak perubahan dalam protokol obat sepanjang sejarah injeksi mematikan," kata Prof. Denno.

Negara-negara bagian yang mengubah metode mereka menolak menjelaskan alasannya.

Sumber :
BBC Indonesia

Editor :
Kistyarini

Source: kompas internasional

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Mencari Metode Eksekusi yang Manusiawi.


0 komentar:

Posting Komentar

 

Berita Unik Seputar Dunia. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com