Apakah ini kesempatan bagi Ferrari untuk meraih kemenangan? Ya, jawabannya tidak salah lagi IYA. Walaupun ini bukan sirkuit favorit tim Ferrari, namun jelas selisih lap tercepat yang bisa mereka cetak di sesi kualifikasi, sudah terlihat menipis dari lap tercepat yang diraih oleh duo pembalap Red Bull. Fernando Alonso hanya kalah 0.116 detik di belakang Mark Webber yang meraih lap tercepat di sesi QTT hari ini.
Bukan hanya itu perubahan yang terlihat. Duo Ferrari yang pada saat seri F1 Spanyol di Catalunya kehilangan banyak waktu pada saat menggunakan kompon ban keras, kali ini sudah bisa tampil menggigit. Bahkan Massa sempat menahan lap tercepat di sesi Q1 dengan menggunakan kompon ban keras. Indikasi ini akan memudahkan tim Ferrari mengaplikasikan strategi penggunaan ban yang lebih maksimal.
Sisi lain yang cukup menguntungkan adalah duo pembalap Ferrari yaitu Alonso dan Felipe Massa, masing-masing akan memulai balapan dari lini start kedua. Kondisi ini membuat perang strategi antara tim Ferrari dan Red Bull akan semakin seru.
Bagaimana dengan duo pembalap tuan rumah dari tim McLaren? Sepertinya kesempatannya sangat tipis. Performa tim McLaren di sepanjang sesi, sangat tertinggal dan rasanya sulit untuk meraih kemenangan. Sialnya lagi, Lewis Hamilton yang diharapkan meraih hasil bagus di sesi kualifikasi, hanya bisa meraih lap tercepat di urutan 10. Tapi semuanya kembali pada aplikasi strategi balap.
Apakah perubahan regulasi ini membawa berkah bagi tim Ferrari, ataukah Red Bull tetap tak terkalahkan? Kita tunggu buktinya besok. (otosport.co.id)
Source: OtomotifNet
Berita Lain:- Ducati GP12 Masih Kalah Dari Yamaha M1
- Biaggi Melesat Raih Superpole di WSBK Ceko
- Duo Renault Kena Imbas Regulasi Baru
- Laverty Patahkan Dominasi Checa di Latihan 2
- Webber Rebut Pole, Duo Red Bull Start 1-2
+ Arsip Berita Indonesia - Regulasi Berubah, Ferrari Incar Kemenangan.
--
Source: http://arsipberita.com/show/regulasi-berubah-ferrari-incar-kemenangan-264120.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com
0 komentar:
Posting Komentar