7.06.2011

Facebook dan Situs Resmi Rayakan Ultah ke-50 Yahama Motor


Thank you for using rssforward.com! This service has been made possible by all our customers. In order to provide a sustainable, best of the breed RSS to Email experience, we've chosen to keep this as a paid subscription service. If you are satisfied with your free trial, please sign-up today. Subscriptions without a plan would soon be removed. Thank you!
 Facebook dan Situs Resmi Rayakan Ultah ke 50 Yahama Motor

TEMPO Interaktif, Jakarta – Perayaan 50 tahun kiprah Yamaha di Kejuaraan Balap Dunia Motor Road Race Grand Prix tak hanay dilakukan di MotoGP musim ini. Semarak setengah abad Yamaha juga digalakkan secara global di internet dan jejaring sosial.

Dalam keterangan persnya disebutkan, publik bisa melihatnya di akun facebook dan situs resmi Yamaha. Berbagai informasi lengkap tentang sejarah perjalanan 50 tahun Yamaha didapatkan di sini mulai dari race archive, history & column, movie, message & interview, download dan event.

Di kanal race archive dapat dilihat keterangan berdasarkan musim, pembalap, mesin dan arsip. Di kanal riders (pembalap) tertera daftar semua pembalap Yamaha di era 1960-an sampai 2000-an. Ada pula daftar jawara pembalap Yamaha berdasarkan kelasnya baik itu di MotoGP, 500 cc, 350 cc, 250 cc, 125 cc, 750 cc.

Pada kanal history&column, secara spesifik diceritakan perjalanan Yamaha di era 1955-1959, 1960-1969, 1970-1979, 1980-1989, 1990-1999 dan 2000-2010. Yamaha juga memberikan kesempatan mengunduh foto-foto menarik menarik di kanal download.

Sedangkan pada kanal event memuat acara-acara yang berkaitan dengan perayaan 50 tahun Yamaha di Kejuaraan Balap Dunia Motor Road Race Grand Prix. Seperti event Communication Plaza Exhibition Celebrates 50 Years of Yamaha GP Racing yang digelar di Yamaha Communication Plaza di Jepang, 8 April sampai 28 Mei.

RAJU FEBRIAN

Source: tempo

Berita Lain:

+ Arsip Berita Indonesia - Facebook dan Situs Resmi Rayakan Ultah ke-50 Yahama Motor.


dewi.pw 06 Jul, 2011


--
Source: http://arsipberita.com/show/facebook-dan-situs-resmi-rayakan-ultah-ke50-yahama-motor-261302.html
~
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

 

Berita Unik Seputar Dunia. Copyright 2008 All Rights Reserved Revolution Two Church theme by Brian Gardner Converted into Blogger Template by Bloganol dot com